Serunya TWICE jadi Star Ambassador Scarlet Whitening!
Pernah nggak sih ngerasa bahagia saat lihat idol Kpop kesukaanmu jadi brand ambassador sebuah produk di Indonesia? Well ya, sejak produk makeup dan skincare lokal Indonesia jadi banyak pilihan, aku ngerasa seneng banget karena jadi mudah membeli produk dengan harga yang terjangkau. Nggak terkecuali dengan produk yang aku pakai yaitu Scarlet whitening. Aku udah pernah bahas juga review produk Scarlet Whitening baik yang bodycare maupun facecare di blog ini.
Nah, kali ini aku dapet kabar kalau Scarlet Whitening menggandeng Star Brand Ambassador baru lho. Setelah sebelumnya ada Song Joong-ki, sekarang ada TWICE. Yap, Twice pun diajak untuk bekerjasama sebagai ambassador Scarlet Whitening.
Pasti kamu tahu dong dengan TWICE, grup idol K-pop asal Korea yang terkenal dengan lagu ngehitsnya yaitu lagu TT. Twice ini dibentuk tahun 2015 oleh JYP Entertainment, dan udah mendapatkan 107 penghargaan musik dan 73 piala program musik. Penghargaan yang terbaru adalah menang kategori Artist of The Year (Daesang) dan Most Popular Artist di Mnet Asian Music Awards di tahun 2020. Keren banget ya!
Nah, Twice yang terdiri dari 9 member ini pun kini bekerjasama dengan Scarlet Whitening. Waktu aku lihat ig Scarlet Whitening, banyak yang senang dengan kehadiran Twice ini, karena itu artinya produk lokal juga nggak kalau bagusnya dengan produk Korea dong. Soalnya bisa menarik minat Twice untuk mau kerjasama. Apalagi ini produk bodycare dan facecare ya. Yang mana merupakan produk yang bisa dipakai sehari-hari juga.
Produk lokal yang diusung Scarlet pun udah terbukti bikin kulit jadi lebih glowing dan halus. Selain itu, yang aku rasain jadi lebih percaya diri setelah pakai produknya. Ini menunjukkan gimana Scarlet Whitening bisa jadi produk yang dipercaya banyak orang ya, nggak hanya dikenal karena promosinya saja, tapi memang bermanfaat. Makanya Scarlet pun mengusung tema #revealyourbeauty biar kita makin cantik tanpa harus keluar uang banyak, karena produk lokal pun bisa bagus, murah, dan hasilnya bikin kulit lebih cantik.
Aku seneng banget lihat kerjasama ini karena selain harga produknya nggak dinaikin, juga malah ada promo terbaru lho. Harga produknya jadi lebih murah kalau beli paketan 5 produk yang awalnya harga Rp 375.000, sekarang diskon jadi Rp 285.000.
Selain itu, kamu juga bakalan dapet Free Twice Merchandise dan Free Gift juga. Plus, bakalan ada bundle limited edition box yang bakal bikin produknya jadi makin cantik karena dikemas eksklusif. Wah, asyik ya?
Kalau kamu mau, kamu bisa juga lho buat ide ngado teman yang sama-sama suka Kpop. Siapa tahu temanmu jadi bahagia karena dikado dengan Scarlet Whitening exclusive package TWICE ini. Hehe
Nah, gimana? Berminat membelinya? Kamu bisa beli di whatsapp via nomer 0877-0035-3000. Oiya, produk eksklusif in hanya dijual hingga tanggal 16-19 Oktober 2021 ya. Soalnya stoknya hanya 1.000 pcs saja, jadi siapa cepat dia dapat!
Buruan deh beli produk #scarletxtwice, biar kamu bisa seru-seruan bareng temanmu juga karena dapat merchandise exclusive yang pastinya nggak bisa kamu dapatkan di luar sana. Yuk, belanja ya! Linknya di https://linktr.ee/scarlett_whitening 😉
Leave a Reply