Office desk sebagai salah satu furniture utama yang harus dimiliki dalam sebuah kantor memang memiliki peranan yang sangat penting sebagai salah satu sarana untuk bisa melakukan pekerjaan. Di zaman modern ini ada banyak desain office desk yang bagus dan juga dibuat dari beragam material bahan berbeda sehingga meja tampak lebih indah.
Beberapa meja ini ada yang memiliki desain fungsional yang sangat direkomendasikan untuk ruangan kantor yang tidak terlalu luas, sehingga bisa lebih menghemat tempat dan juga ruangan tidak akan terlihat penuh. Ada juga meja yang didesain khusus untuk ditempatkan di ruangan kantor yang besar. Kamu bisa memilihnya sesuai dengan seleramu dan tentu saja tetap memperhatikan kebutuhan ruangan di kantor.
Contoh desain office desk modern yang mungkin bisa menginspirasi adalah covet desk, ini adalah salah satu desain meja kantor terbaik dan terpopuler di zaman ini. Desain pembuatan meja ini diprakarsai oleh Shin Azumi. Meja didesain untuk berfungsi sebagai tempat penyimpanan arsip dan dokumen di area bagian bawahnya. Dengan menggunakan meja ini pada kantor, maka karyawan akan dapat menyimpan semua berkasnya dengan mudah tanpa harus menumpuknya di atas meja. Selain itu, meja ini juga didesain seapik mungkin untuk bisa menyimpan berbagai file dan membuat situasi ruangan kerja tetap terlihat nyaman.
Selain itu ada juga The Life Desk yang diprakarsai oleh seorang desain furniter bernama Haishan Deng, yang sengaja membuat meja ini dengan fungsi yang tidak biasa, yaitu sebagai tempat bersembunyi untuk meminimalisir bahaya gempa. Meja yang juga familiar dengan nama segitiga hidup ini diklaim dapat menjadi tempat berlindung penggunanya saat terjadi gempa bumi. Untuk memaksimalkan fungsinya, meja ini dibuat dengan material bahan baja yang berkualitas tinggi dan papan nilon. Bagian struktur samping meja ini juga terbuat dari baja cair.
Sebagai contoh office desk modern yang terakhir adalah Kkhanapetko Desk, meja ini di desain multifungsi di mana dari sebuah meja kecil yang kemudian bisa berubah menjadi dapat digunakan dua atau tiga orang. Di atas adalah beberapa contoh yang bisa menjadi referensi bagi kamu yang sedang bingung dalam memilih office desk.
Leave a Reply